WARTAWAN KANTOR BERITA ONLINE KABAR65NEWS.COM DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK DILENGKAPI DENGAN KARTU PERS RESMI DAN NAMANYA TERDAFTAR DIBOX REDAKSI

Kabar65News

Menembus Peradaban

Plt. Bupati Ketapang Hadiri Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

KETAPANG – Pelaksana Tugas Bupati Ketapang Drs. H. Suprapto.S hadiri Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara serta penggunaan Sirekap ditingkat TPS dalam pemilihan serentak 2020, Sabtu (21/11/2020) bertempat di TPS 03 Desa Padang Kecamatan Benua Kayong.

Kegiatan tersebut juga dilaksanakan simulasi protokol kesehatan covid-19 dan diikuti oleh 298 pemilih di TPS tersebut.

Plt Bupati mengatakan bahwa Simulasi merupakan gambaran yang dilakukan pada hari pencoblosan/Pilkada nanti.

“Disini juga akan kita lakukan evaluasi, bagaimana penyelenggaraan simulasi ini agar pada tanggal 9 nanti tertib,” ucapnya.

Menurutnya dalam simulasi di TPS 03 Desa Padang kurang tertib dari segi peserta pemilih yang berdiri saat mengantri sehingga terjadi penumpukan antri yang panjang.

“Ini yang kita khawatirkan apabila mereka banyak berdiri saat mengantri, akan terjadi penumpukan antri panjang dan mereka jenuh dan akhirnya pulang,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Plt Bupati menyarankan agar panitia mempersiapkan ruang tunggu  yang telah dipersiapkan kursi yang diatur jaga jaraknya sesuai protokol kesehatan.

“Saya minta agar panitia menyiapkan ruang tunggu bagi pemilih dengan diatur jarak kursinya sehingga mereka bisa menempatkan di kursi masing-masing sesuai dengan protokol kesehatan,” pintanya.

Plt Bupati pada hari pelaksanaan Pilkada nanti , juga akan melakukan pemantauan di beberapa TPS dalam kota bersama KPU dan Bawaslu.

“Nanti pada saat pencoblosan, saya akan melakukan pemantauan bersama KPU dan Bawaslu di beberapa TPS di Kota Ketapang dan memberikan masukan kepada KPPS agar tidak terjadi permasalahan dalam pelaksanaan Pilkada,” ujarnya.

Di samping itu juga Plt Bupati berpesan kepada masyarakat Kabupaten Ketapang agar menggunakan hak pilihnya dengan baik.

“Saya berharap pada pesta demokrasi nanti kepada masyarakat yang mempunyai hak pilih agar menggunakan hak pilihnya dengan baik dan jangan sia-siakan kesempatan ini,” harap Bupati.

“Saya tidak mau masyarakat saya yang mempunyai hak pilih untuk Golput,” tegasnya.

Dari segi ancaman saat pilkada, Plt Bupati mengatakan bahwa di Kabupaten Ketapang belum pernah ada keributan saat Pileg maupun Pilkada.

“Saya selama 40 tahun tinggal di Ketapang belum pernah, saya melihat atau mendengar keributan di Kabupaten Ketapang pada saat Pileg maupun Pilkada, saya melihat masyarakat di Ketapang masyarakat yang santun belum pernah terjadi gangguan keamanan dan saya yakin di Ketapang Pilkada aman dan lancar,” pungkas Plt Bupati saat diwawancarai media dan humpro.

Hadir juga dalam kegiatan simulasi tersebut Ketua KPU Kalimantan Barat Ramdan, Mpd, Ketua KPU Kabupaten Ketapang, Ketua Bawaslu Kabupaten Ketapang, Forkopimda, peserta pemilih, undangan dan lainnya.***(sp/k65news).

Editor    : Adjie Saputra

Gambar : Dokumen Humas dan Protokol Setda Ketapang

_______________

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS MENDAPAT IZIN TERTULIS DARI REDAKSI, HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *