WARTAWAN KANTOR BERITA ONLINE KABAR65NEWS.COM DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK DILENGKAPI DENGAN KARTU PERS RESMI DAN NAMANYA TERDAFTAR DIBOX REDAKSI

Kabar65News

Menembus Peradaban

AJO Indonesia Terus Lebarkan Sayapnya, Rival Achmad : Provinsi Bengkulu Segera Musda

JAKARTA – Sejak berdiri pada 01 Maret 2018 di Jakarta, AJO (Aliansi Jurnalistik Online) Indonesia, dibawah Ketua Umum Rival Achmad Labbaika  terus menerus melebarkan sayapnya di seluruh penjuru negeri ini, salah satunya DPD AJO (Dewan Pimpinan Daerah Aliansi Jurnalistik Online) Indonesia, Provinsi Bengkulu, dalam waktu dekat akan segera menggelar Musda (Musyawarah Daerah).

Rencana Musda Dewan Pimpinan Daerah Aliansi Jurnalistik Online Indonesia, Provinsi Bengkulu itu dibenarkan Ketua Umum AJO (Aliansi Jurnalistik Online) Indonesia Rival Achmad Labbaika.

“Musda DPD AJO Indonesia untuk Provinsi Bengkulu itu dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti Surat Penunjukan Steering Committee (SC) dari Dewan Pimpinan Pusat Aliansi Jurnalistik (DPP AJO) Indonesia, Nomor  011/SP-SC-DPP-AJO/IV/2018”, terang Rival Achmad Labbaika kepada media ini, Senin (16/04/2018) sore.

Sementara itu pada bagian lain, Ketua Steering Committee yang di tunjuk oleh DPP AJO Indonesia untuk menggelar Musda, Budy Darmansyah, menuturkan bahwa pihaknya bersama Sekretaris dan Bendahara Steering Committee akan segera menggelar Musda pembentukan kepengurusan DPD AJO Indonesia di Provinsi Bengkulu.

“Saat ini kami sedang menyusun perencanaan untuk melaksanakan Musda. Hari Senin (16/5/2018), kami sudah ketemu dan melakukan rapat pertama dalam mempersiapkan Musda tersebut”, ungkap Budy, seraya menjelaskan bahwa dirinya sudah mengajak seluruh pihak, terutama Pemilik, Pimpinan Redaksi,dan Jjurnalis Online di Provinsi Bengkulu untuk dapat memberikan dukungan dan bisa bergabung di DPD AJO Indonesia Provinsi Bengkulu.

Selaku Ketua Steering Committee DPD AJO Indonesia Bengkulu, Budy juga menargetkan  peserta yang hadir dalam Musda yang akan digelar ke depan tidak hanya  yang berada di Kota Bengkulu saja, namun dari kabupaten kabupaten lainnya.

“DPD AJO Indonesia ini nanti bukan hanya sebatas organiasi tempat berkumpul saja, namun sama-sama bergerak maju dan dapat memberikan pendidikan, wawasan, perlindungan dan bantuan hukum bagi perusahaan dan insan pers yang tergabung, serta dapat besar dan maju bersama”, tegas Budy Darmansyah.***(R/K65News).

Gambar : Ketua Umum Aliansi Jurnalistik Online Indonesia, Rival Achmad Labbaika.***(Ist).

_________


“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI

HARUS SEIZIN TERTULIS DARI REDAKSI, HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”

__________

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *