WARTAWAN KANTOR BERITA ONLINE KABAR65NEWS.COM DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK DILENGKAPI DENGAN KARTU PERS RESMI DAN NAMANYA TERDAFTAR DIBOX REDAKSI

Kabar65News

Menembus Peradaban

Kapolda Kalbar Melepas Peserta Kejuaraan Cross Country Bike Open 2018

PONTIANAK – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Irjen (Pol) Drs. Didi Haryono, S.H., M.H., melepas star kejuaraan Cross Country Bike Open 2018 bertempat di Rumah Pendopo Gubernur Kalbar Jl. A. Yani 1. Minggu, (23/12/18) pagi.

Dalam acara ini selain Kapolda Kalimantan Barat turut hadir pula Gubernur Kalbar H. Sutarmidji, S.H., M.Hum dan Ketua KONI Provinsi Kalbar Fachruddin Siregar.

Pelaksanaan lomba dengan jumlah peserta sebanyak 90 tim, satu tim terdiri dari 3 orang, adapun kegiatan ini dilaksanakan setiap tahun yang di ikuti tim sepeda seluruh Kalimantan Barat.

Kapolda Kalbar pada sambutannya mengatakan, bahwa kejuaraan ini sangat menantang dengan estimasi waktu 5-6 jam pada jarak tempuh 84 KM.

“Perhatikan keselamatan di jalan raya, tujuan ini bukan hanya mencapai kemenangan saja tetapi juga untuk kesehatan kita dan semoga kegiatan ini berjalan lancar sesuai dengan apa yang kita inginkan”, tutur Kapolda Kalbar.***(SP/K65News).

Gambar  : Dokumen Humas Polda Kalbar untuk kabar65news.com

Gambar  : Fahrozi

_____________________

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS MENDAPAT IZIN TERTULIS DARI REDAKSI, HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *