WARTAWAN KANTOR BERITA ONLINE KABAR65NEWS.COM DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK DILENGKAPI DENGAN KARTU PERS RESMI DAN NAMANYA TERDAFTAR DIBOX REDAKSI

Kabar65News

Menembus Peradaban

Pimpinan DPRD Ketapang 2019 – 2024 Akan Disumpah Ketua Pengadilan Negeri

KETAPANG – Berdasarkan undangan yang diterima Redaksi Kantor Berita Online www.kabar65news.com, dijadwalkan akan dilaksanakan Peresmian pengambilan sumpah/janji pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ketapang masa jabatan 2019 – 2024, dalam Rapat Paripurna, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Ketapang, Jl Jend. Sudirman No.17, sekitar pukul 09.00 WIB, Selasa (22/10/2019).

Peresmian pengambilan sumpah/ janji pimpinan DPRD Kabupaten Ketapang akan dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Ketapang Iwan Wardhana S.H., yang dihadiri Gubernur Kalbar, Bupati dan Wakil Ketapang, Anggota DPRD, Kapolres, Dandim, Kejaksaan, Dinas Instansi, Camat, KPUD, BUMN, BUMD, Kelurahan, Ormas, Parpol, Media Masa, serta undangan lainnya.

Pimpinan DPRD Ketapang yang diambil sumpah dan janjinya adalah M.Febriadi S.Sos.,M.Si., sebagai ketua DPRD dengan Wakil – Wakil Ketuanya H.Suprapto S.Pd.,MPD, H.Mat Hoji S.E.,dan Jamhuri Amir S.H.

Adapun susunan acara nya, menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, pembukaan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Ketapang, pembacaan surat keputusan Gubernur Kalimantan Barat tentang pengangkat pimpinan DPRD Kabupaten Ketapang, pengambilan sumpah/janji pimpinan DPRD Kabupaten Ketapang, penandatanganan berita acara pengambilan sumpah/janji pimpinan DPRD Kabupaten Ketapang sekaligus penyerahan surat keputusan Gubernur Kalimantan Barat kepada pimpinan yang baru dilantik/diambil sumpahnya, penyerahan palu sidang dari awal ketua sementara kepada ketua DPRD Kabupaten Ketapang masa jabatan 2019 – 2024, rapat dipimpin dan dilanjutka oleh ketua DPRD Kabupaten Ketapang, sambutan Gubernur Kalimantan Barat, pembacaan do’a, menyanyikan lagu wajib Padamu Negri, ketua DPRD menutup acara rapat paripurna DPRD Kabupaten Ketapang, pemberian ucapan selamat.***(r/k65news).

Penulis : Pusar

Editor   : Adjie Saputra

_______________

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS MENDAPAT IZIN TERTULIS DARI REDAKSI, HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *